Kota Cimahi Mendapat Bantuan untuk Perbaikan Rutilahu, Inilah Jumlah Rumahnya

Ragam Indonesia News 24 Februari 2022

Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman Kota Cimahi menggelar Forum Perangkat Daerah (FPD) di Kelurahan Cibabat Kota Cimahi, Rabu (23/2/2022).

Acara tersebut dihadiri Plt Walikota Cimahi Ngatiyana, Kepala Bappeda dan Plt DPKP Kota Cimahi Husein Rachmadi, dan dihadiri pula Kepala Dinas Pemukiman Propinsi Jawa Barat Boy Iman Nugraha dan Kepala BBWS Propinsi Jawa Barat.

"Pada tahun 2023, akan dibangunn  k olam retensi di Pasirkaliki, secara permanen oleh BBWSdengan  anggaran sebesar Rp 27,5 Miliar," terang Ngatiyana menjelaskan rencana di tahun 2023.

Karena dengan dibangunnya kolam retensi di Pasirkaliki menurut Ngatiyana pula merupakan informasi yang baik, 

"Mudah-mudahan nanti yang banjir di Cilember, Cigugur dan Cimindi sudah berkurang, karena adanya kolam retensi yang permanen," jelasnya.

Selanjutnya kata Ngatiyana yaitu mengenai pembangunan Alun-alun Kota Cimahi yang sudah disetujui oleh Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, 

"Alhamdulillah mengenai pembangunan Alun-alun Kota Cimahi yang sudah disetujui oleh Pak Gubernur, pada tahun 2023 juga akan dibantu dananya oleh Propinsi Jawa Barat sebesar Rp 15 Miliar," imbuhnya.

Itupun lanjut Ngatiyana karena adanya pendekatannya dengan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. "Gimana komunikasinya kita bersama gubernur, beliau respon dengan baik," ujarnya.

Terkait Rumah Tidak Layak Huni (Rutilahu) menurut Ngatiyana pihaknya, akan dibantu oleh Ridwan Kamil sebanyak 162 rumah,

"Alhamdulillah masalah rutilahu di Cimahi,  Provinsi akan membantu sebanyak 162 rumah selain dari Cimahi sendiri, nanti dari Cimahi, Propinsi, dan Pusat akan membantu masalah rutilahu, bagaimana ekonomi masyarakat dapat terbantu, yang penting niatan kita iklas membantu masyarakat," tandasnya. (Bagdja).

Posting Komentar

0 Komentar