Disdagkoperind Kota Cimahi Persiapkan Pasar Atas Baru Cimahi menuju Tingkat Nasional

Ragam Indonesia News 3 September 2022

CIMAHI, Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Barat bekerjasama dengan Dinas Perdagangan Koperasi UKM dan Perindustrian (Disdagkoperind) Kota Cimahi menggelar acara sosialisasi pembinaan dan pengendalian pengelola sarana distribusi perdagangan pasar rakyat menuju pasar ber SNI 8152:2021, di Gedung Cimahi Techno Park Jl. Baros Utama No.78, Leuwigajah, Kec. Cimahi Selatan, Kota Cimahi, Selasa (30/8/2022).

Dengan Nara Sumber dari Kabid. Perdagangan Dalam Negeri Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Barat Eem Sujaemah dan dari Akademisi dan Penggerak Pasar Rakyat Jawa Barat Lik Gayantini Ari.

Kabid. Perdagangan Disdagkoperind Kota Cimahi Sri Wahyuni yang juga sebagai Moderator dalam acara tersebut mengatakan, "Pasar Atas Baru Cimahi sudah dinobatkan sebagai Pasar Berprestasi 2022, untuk itu kita sekarang mengadakan sosialisasi ini, untuk fokus dan mempersiapkan Pasar Atas ke tingkat Nasional," ujarnya.

"Maka dari itu, kita mendatangkan temen-temen Pasar Atas, Pengelola Pasar Atas, termasuk Kepala Unit Pelaksana Teknis (KUPT) Pasar Atas dan Kepala Tata Usaha (KTU) Pasar Atas juga, kita hadirkan disini," terangnya.

Menurut Yuni, sapaan akrabnya, Penilaian Terbaik untuk Pasar se Jawa Barat, dari 20 Pasar, Pasar Atas Baru (PAB) Kota Cimahi masuk peringkat ke-9.

"Untuk itu, kami persiapkan PAB ke tingkat nasional, untuk disiapkan menjadi Juara," terangnya kembali.

Dijelaskan oleh Yuni, kegiatan ini untuk memberikan materi dalam rangka mempersiapkan diri untuk memberikan yang terbaik bagi kota Cimahi.

"Tentunya dengan kebersihan para pedagang, situasi pasarnya seperti apa yang harus kita benahi, agar bener bener siap, sebagai penilaian untuk ke tingkat nasional" ungkapnya.

Keistimewaan PAB dari pasar lainnya, yaitu salah satunya pasar yang mempunyai lift dan eskalator.

Dari segi kebersihannyapun, menurut Yuni kembali, "Sudah cukup bagus, karena kebersihan PAB sudah masuk nominasi 9 besar," tukasnya.

Namun, kata Yuni kembali, "Disini kita harus bener bener mempersiapkan diri, karena kemungkinan ada pasar pasar lain yang lebih baik dari kita, sehingga kita harus banyak berbenah juga, seperti IPAL nya, drainase atau pembuangan airnya, toilet, mushola, semua akan kita dibenahi," ulasnya.

Ketika disinggung mengenai lantai 3 yang masih kosong, Yuni mengatakan bahwa di lantai 3 sedang dipersiapkan untuk Central, tetapi masih dalam taraf pembahasan.

"Semoga pembahasan segera selesai dan bisa berfungsi seperti yang kita inginkan," pungkasnya. (Sinta)

Posting Komentar

0 Komentar