Lomba Karaoke Pedagang Dan Pengelola PAB Cimahi Yang Diselingi Kegiatan Bansos Untuk Cianjur

Para Pedagang dan Pengelola PAB Kota Cimahi, di ajang Lomba Karaoke D'Akademi 1 P.A.B, di Lobby Pasar Atas Cimahi, Jalan Kolonel Masturi, Cimahi, Kamis-Jum'at (24-25/11).

CIMAHI, RIN - Kepala Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Pasar Atas Baru (PAB) Kota Cimahi, Andri Gunawan, menyelenggarakan Lomba Karaoke Pedagang dan Pengelola Pasar Atas Baru Kota Cimahi D'Akademi 1 P.A.B, yang dilaksanakan selama 2 hari, di Lobby Pasar Atas Cimahi, Jalan Kolonel Masturi, Cimahi Tengah, Kota Cimahi, Kamis dan Jum'at (24-25/11/2022).

Acara yang diinisiasi para pedagang ini, bertujuan untuk menarik perhatian dan minat masyarakat Kota Cimahi, untuk berbelanja ke PAB Cimahi.

Selain itu, Andri Gunawan yang biasa dipanggil Aplen ini, menyebutkan, acara ini digelar untuk membuat para pedagang dan pengelola PAB happy (bahagia), dari kejenuhannya yang seharian bekerja.

Hal yang sama dikatakan Ketua Panitia Pelaksana Lomba Karaoke Herdi Rusdiansyah, kegiatan lomba karaoke antara pedagang dan pengelola ini atas inisiatif dari para pedagang itu sendiri,

"Dan kami sebagai pengelola hanya memfasilitasinya saja," katanya.

Tujuan dari acara ini, sambung Herdi, "Pertama, untuk hiburan, keduanya untuk menjalin silaturahmi antara pedagang dan pengelola supaya lebih erat lagi, dan yang ketiganya untuk memotivasi para pengunjung supaya lebih banyak lagi yang datang ke PAB Cimahi ini," ulasnya.

Apalagi, kata Herdi, "Kita tahu PAB ini, kemarin menjadi juara pasar rakyat, dan tentunya banyak inovasi yang akan dilakukan kedepannya," tambahnya.

Para Juri Lomba Karaoke Pedagang dan Pengelola Pasar Atas Baru Kota Cimahi D'Akademi 1 P.A.B

Disamping acara euforia ini, menurut Herdi, sebagaimana diketahui bersama bahwa Jawa Barat sekarang sedang berduka, telah terjadinya bencana Gempa Bumi berkekuatan 5,6 SR di wilayah Cianjur. Untuk itu, sebelum acara lomba ini dimulai, tadi pagi PAB ini mengadakan kegiatan Bansos (Bantuan Sosial) 'Pray for Cianjur' yang dilakukan oleh perwakilan paguyuban pasar.

"Dan Alhamdulillah, kami dapat informasi, bahwa mereka sudah tiba disana dengan selamat dan telah menyampaikan bantuan dari para pedagang berupa sembako, pakaian, dan barang-barang lainnya dan sudah diberikan kepada para korban. Mudah-mudahan korban disana dan kita semua selalu dilindungi Alloh SWT," terang Herdi.

Setelah kegiatan ini, kegiatan dilanjut dengan kegiatan olahraga, seperti tenis meja, futsal yang dilakukan setiap hari Senin di bumi arena, dan kegiatan lainnya.

Hadiah hiburan kegiatan lomba ini, merupakan sponsor dari Bank BJB, Bank BRI, dan sumbangsih/donasi dari para pedagang.

Peserta yang mengikuti lomba ini sebanyak 30 orang yang terdiri dari pedagang dan pengelola, yang terbagi menjadi 2 sesi, 15 peserta di hari pertama dan 15 peserta di hari kedua, kemudian disisihkan 10 peserta untuk melanjutkan ke babak final yang akan dilaksanakan Minggu berikutnya.

Kegiatan Bansos (Bantuan Sosial) 'Pray for Cianjur' yang dilakukan oleh perwakilan paguyuban pasar

Herdi berharap dengan adanya kegiatan ini, PAB Cimahi kedepan lebih maju,

"Lebih berkah para pedagang jualannya, dan mudah-mudahan silaturahmi pedagang dan pengelola lebih erat lagi," harapnya.

Begitupun kata Juri Lomba Karaoke D'Akademi 1 P.A.B, Hani yang biasa disebut Inces ini, kualitas suara dari para peserta lomba, semua sangat bagus dan menunjang,

"Tetapi, disini kami para juri mempunyai kriteria khusus untuk dijadikan sebagai Pemenang," ulas Inces.

Apabila acara ini sukses, menurut Inces, pihaknya akan mengadakan lomba karaoke untuk umum, karena antusias masyarakat Cimahi sangat banyak yang ingin mengikuti lomba karaoke ini. (Sinta)

Posting Komentar

0 Komentar